Pengajian Rutin PPBRI Menghidupkan Nilai-Nilai Kebahagiaan Hakiki di Masa Senja

  • 1 tahun lalu

PPBRI menghadirkan siaran langsung Pengajian Rutin dengan tema “Menghidupkan Nilai-Nilai Kebahagiaan Hakiki di Masa Senja” pada tanggal 25 November 2022 pukul 07:30 - 08:30 WIB. kegiatan ini mengundang Bapak Mohamad Hidayat sebagai penceramah untuk berbagi ilmu pengetahun yang dimiliki kepada semua jamaah pengajian rutin PPBRI. Kegiatan ini dimulai dengan pembuka serta mengajak jamaah sekalian yang hadir untuk bersama-sama berdoa yang terkena musibah gempa di daerah Cianjur.

Lalu dilanjutkan dengan sambutan Bapak M. Syafri Rozi sebagai ketua umum PP BRI Pusat. Kemudian setelah sambutan pembuka diteruskan dengan kalam ilahi sekaligus saritilawah. Lalu masuk ke acara inti yaitu tausiah yang disampaikan oleh Bapak Mohamad Hidayat. Pada awal tausiah disampaikan renungan sebagai renungan utama pagi ini serta statement Rasulullah SAW, terdapat dalil yaitu tentang kehidupan ini adalah ujian dari Allah dalam QS. Al-Baqarah: 155.

Pembahasan tausiah memasuki materi keindahan iman, banyak orang-orang yang beriman tapi belum tentu sejati imannya. Pesan dalam suatu musibah seperti pesan moral dari pandemik yaitu menjadi orang yang lebih baik, menjadi pemimpin yang lebih baik, menjadi orang tua yang lebih baik, menjadi teman yang lebih baik.

Mensyukuri masa pensiun adalah masa bisa beribadah dengan lebih luas kepada Allah SWT tanpa harus menyiapkan keperluan untuk esok hari sehingga ibadah menjadi lebih khusyuk. Hal yang dicari manusia “sesungguhnya ketenangan dan ketentraman hati”. Setelahnya materi tausiah dilanjutkan dan sampai pada akhir materi “Komitmen T”. Di Penghujung tausiah bersama-sama bermunajat Semoga kita tetap bersyukur, bertaqwa dan berbahagia.